Wednesday, September 30, 2009
Tuesday, September 29, 2009
Barusan aku baca yahoo news menyebutkan kelompok Noordin cs menggunakan 2 cara teror yaitu pengeboman dan menimbulkan gesekan terhadap daerah-daerah yang penduduknya setengah Islam dan setengah non Islam. Duhh aku jadi ingat tragedi ambon, poso, sampit dll. Apa mereka benar2 aktor intelektualnya ? Begitu banyak korban nyawa, cacat, harta benda akan tragedi itu termasuk salah satu temenku yg menjadi korbannya. Kalo emang benar mereka aktornya, apa Tuhan mengampuni mereka ya ?
Monday, September 28, 2009
Akhirnya aku harus overseas trip selama 4 hari ke Vietnam. Seneng bisa visit negara baru yg blm pernah dikunjungi TAPI HARUS PISAH SAMA NANDA DAN YOGA, AYAHNYA JUGA. Yah inilah resiko menjadi working mom. Semoga anakku ga rewel selama kutinggal. Tuhan memberkati dan melindungimu ya anakku.
Sunday, September 27, 2009
Wednesday, September 23, 2009
Friday, September 18, 2009
Monday, September 14, 2009
aku harus bagaimana ya ? hatiku jengkel , marah ketika aku dikaish tau kalo yg momong yoga melakukan beberapa tindakan yg tidak baik buat yoga. sering yoga dibentak dan kalo pipis sering tidak ganti sampe celana yoga kering kembali. katanya cape kalo harus gonta ganti celana. cucian jadi banyak. pgn nangis rasanya tau anakku diperlakukan seperti ini.
Sunday, September 13, 2009
Wednesday, September 9, 2009
Mana yang kau pilih ? Orangtua, Suami/ Istri ato Anak ?
Pernah aku ditanya hal demikian. Mana yang kau pilih Orang tua, Suami ato Anak ?
Orangtua : Mereka orang yang kita cintai. Namun mereka semakin tua dan akhirnya Tuhan memanggil mereka dan meninggalkan kita.
Anak : Mereka adalah buah hati kita yang tentunya menjadi tujuan hidup kita. Namun mereka semakin besar dan pada suatu waktu akan pergi meninggalkan kita untuk mencari kehidupan mereka sendiri.
Suami : Belahan jiwa kita dan sahabat kita. Menemani kita dalam suka dan duka. Menemani kita ketika kita membesarkan anak - anak hingga mereka mempunyai kehidupan sendiri. Menemani kita ketika merawat orangtua kita hingga Tuhan memanggil orangtua kita. Dan akhirnya kita sendiri tiada anak dan orang tua disamping kita namun tetap ada suami/istri yang menemani kita sampai ajal menjemput kita.
Jadi aku pilih SUAMIKU hehehhehe.